Pentingnya Kekayaan Jiwa - Kekayaan yang paling fundamental dalam kehidupan manusia
adalah kaya jiwa dan kaya hati atau bisa juga disebut dengan kekayaan abstrak. Kekayaan
abstrak adalah sebagai bentuk pertahanan dari dalam terhadap berbagai kenyataan
usaha yang harus dilakukan. Kalau anda menrencanakan atau merancang sebuah
program, kemudian program usaha anda mengalami kegagalan, anda tidak akan kaget
karena anda memilik benteng pertahanan mental yang kuat yaitu kekayaan abstrak
itu sendiri atau kaya jiwa dan kaya hati. Kekayaan jiwa seseorang juga
merupakan modal terpenting dalam membangun sebuah usaha. Sebab apabila anda
dihadapkan dengan kenyataan pahit dan mentalitas anda masih rapuh maka anda
tidak akan pernah bisa bangun dan menata usaha anda lagi karena anda sudah
terkuasai oleh rasa pesimis dari kegagalan yang anda alami.
Pentingnya Kekayaan Jiwa
Oleh karena itu seseorang yang sudah menanamkan sejak awal
kekayaan jiwa dalam dirinya, dia juga tidak hanya menyatukan atau bergantung
pada faktor kerja keras terus-menerus tnpa mengenal waktu, baik siang ataupun
malam. Tidak. tetapi, orang yang kaya jiwa adalah mereka yang berusaha dengan
etos kerja yang keras dan berdo’a memantapkan spiritualisme sebagai wujud
transedensi kepada Tuhan Yang Maha Esa, yang memberikan karunia kekayaan.